Belajar Kitab Kuning Dengan Sistem Pola dan Rumus
Rp55,000 Rp59,000
Dalam buku ini, kami uraikan beberapa hal yang harus disiapkan agar menjadi guru yang menginspirasi, agar kelak bisa menjadi sosok guru yang dirindukan.
Add to wishlist
Share
CategoriesBuku Referensi, Non fiksi
Judul: Belajar Kitab Kuning Dengan Sistem Pola dan Rumus
Penulis: H. Marzuki, M.Ag.
ISBN: –
Halaman: viii, 177 hlm
Cover: Soft Cover
Ukuran: 14 x 20 cm
Berat: 300 gr
Deskripsi:
Membaca kitab arab tanpa berharokat atau yang sering dikenal dengan kitab kuning adalah sebuah kemampuan yang harus dimiliki oleh setiap muslim terkhusus bagi para penuntut ilmu. Karena hal ini sangat membantu dalam memahami Al-Qur’an dan hadits secara sempurna.
Salah satu cara untuk bisa baca kitab kuning adalah dengan menguasai ilmu nahwu dan sharaf. Dimana dengan menguasai kedua disiplin ilmu ini, maka akan sangat memudahkan kita untuk membaca kitab kuning.
Stigma bahwa membaca kitab kuning adalah sesuatu yang sulit dan harus duduk dibangku pesantren tidaklah sepenuhnya benar. Buktinya banyak sekali kalangan orang dari luar pesantren yang bisa membaca kitab kuning. Mereka yang beranggapan seperti itu kemungkinan besar dia belum mencoba, jikalau sudah mencoba dipastikan dia belum menemukan metode yang mudah untuk memecahkan kesulitannya tersebut. Sehingga mereka membangun sebuah paradigma bahwa membaca kitab kuning itu sesuatu yang sulit.
Alhamdulillah dengan izin Allah ta’ala mudah- mudahan dengan kehadiran buku kami ini, bisa mengubah paradigma tersebut, dan menjadi sebuah solusi yang tepat untuk mengurai kesulitan yang dihadapi terkait dengan membaca kitab kuning.
Semoga dengan kehadiran buku ini bisa membantu umat islam untuk mempelajari bahasa arab sebagai kunci utama dalam memahami islam secara sempurna.
Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.
Reviews
There are no reviews yet.